Entradas populares

3 Manfaat Menjadi Diri Sendiri

Hidup ini akan indah jika kita mampu melihat hidup dengan kaca mata prasangka baik. Dengan segala keterbatasan yang dimiliki, namun tetap enjoy dan merasa cukup. Begitu juga sebaliknya, kita akan merasa menderita dan merasa merana, jika tak pandai2 bersyukur akan anugrah yang Tuhan titipkan ke kita. Banyak cara yang mampu dilakukan untuk membuat hidup ini semakin indah, salah satunya dengan menjadi diri sendiri. Berikut manfaat menjadi diri sendiri:

Tidak ada kepura-puraan
Menjalani hidup semampunya, tidak memaksakan diri untuk dapat pengakuan orang lain, tidak menghalalkan segala cara agar terlihat mampu bahkan diatas rata2. Jikalau yang ada dalam pikirannya hal tersebut, yang ada hanyalah gali lubang tutup lubang yang ending-nya hidupnya ga’ akan tenang dan duaaaar akan stress. Knapa? karna apapaun tak akan ada kata puas dan cukup sebelum malaikat Izrail melaksanakan tugasnya. Selalu saja ingin lagi lagi dan lagi.
Buat apa malu dengan keadaan yang kita punya? Buat apa memaksakan membeli hal2 yang sebenarnya kita tak membutuhkannya lantaran gengsi??

Selalu merasa cukup
Bahagia dalam arti seluas-luasnya, maksudnya bahagia bukan hanya dimulut, namun benar2 di hati sehingga terpancar dari auranya. Apapun kondisinya yang bersangkutan akan tetap merasa bahagia. rasa bahagia yang terpancar dari rasa syukur yang dipanjatkan untuk kekasih-Nya yang begitu Maha Pemurah dan Penyayang yang telah dengan ijin-Nya ia mampu merasakan kabahagiaan lahir dan batin. Kebahagiaan dalam hal ini tidak mutlak berupa nominal rupiah. Rejeki yang bersumber dari banyak hal yang menjadikan orang dalam fase ini merasa cukup atas nikmat Tuhan yang diamanahkan kepadanya.

Tenang, Optimis dan Positif thingking
Menjadi diri sendiri membuat pribadi semakin tenang, tidak putus asa dan berpikiran positif menyambut harapan2 baru. Tak ada secuil keraguan dan perasaan su’udzon akan ketetapan yang diberikan untuk-Nya, sekalipun pahit menurutnya. Apapun hal2 yang menyapa dalam kehidupannya, yang bersangkutan menerima dengan ihlas tuk menjalaninya.
Manusiawi-lah jikalau mengeluh, namun yang bersangkutan paham dimana ia harus berkeluh kesah, dimana ia harus menyandarkan harap, dan dimana ia menumpahkan asa-nya. Tidak lain tidak bukan hanya kepada-Nya yang memiliki solusi dan yang tak pernah ingkar janji.

Menjalani kehidupan tanpa ada bayang orang lain sungguh menyenangkan. Tanpa ada beban harus ini dan harus itu. Tetap berdamai dengan keadaan yang mengukungnya dan tetap berbuat sebaik2nya apapun yang ada di depan mata. Tak ada hal yang sia2 jika dilakukan dengan ihlas, sepenuh hati, dan serius. Perlu selalu diingat, setiap orang memiliki jalan yang beragam, jadi buat apakah memaksakan diri untuk meniru jalan orang lain? sedangkan kita sendiri memiliki jalan yang bisa jadi jalan itu lebih baik dan lebih sukses dibandingkan dengan cermin yang selama ini kita contoh. Pertanyaannya sekarang, apakah masing2 dari kita mampu melihat dan peka terhadap kode2 alam yang Tuhan berikan sebagai langkah sukses kita??
#semoga bermanfaat & hidup bahagia

¡Compártelo!

0 comments:

Buscar

 
Healthy Happy and Wealthy Copyright © 2011 | Tema diseñado por: compartidisimo | Con la tecnología de: Blogger